Sepucuk Surat Untuk Fransiskus
Kemilau senja di ufuk barat
Nan indah dan mempesona
Senyuman perpisahan tak lekang ia berikan
Jiwa kembali teringat akan sosok yang begitu kekar, dermawan dan rendah hati
Fransiskus ....
Di atas kertas putih kembali ku rajut
Kata-kata rindu yang selama ini terpendam
Dalam sanubari
Dan berharap surat itu akan sampai padamu
Meskipun itu tak akan terjadi
Teruntukmu Fransiskus
Untaian doa dan harapan selalu ku lantunkan
Kebahagiaan serta tempat terindah untukmu
Di atas sana
Semoga engkau sudah mendapatkan itu
Istana megah nan nyaman
#Marselina Diu
Komentar
Posting Komentar